Bismillah...
Assalamualaikum...
Annyeong...
Assalamualaikum...
Annyeong...
Ada seorang ibu menyampaikan pesan kepada putrinya:
"wahai anakku,peliharalah sepuluh perkara, yang tentu akan menjadi tabungan kekayaan yang bermanfaat bagimu:
"wahai anakku,peliharalah sepuluh perkara, yang tentu akan menjadi tabungan kekayaan yang bermanfaat bagimu:
pertama, hendaklah kamu bersifat qanaah,yakni merasa cukup atas pemberian Allah,yang berarti ridha dengan berapapun rizki yang diberikanNya.
kedua, hendaklah kamu selalu mempehatikan dengan baik dan mentaati suamimu.
ketiga, meneliti jatuhnya pandangan suami. artinya jangan sampai suamimu melihat kamu dalam kejahatan.
keempat, meneliti jatuhnya hidung suami mencium bau yang tidak enak dari tubuhmu.
kelima, meneliti waktu makan suami, karena rasa sangat lapar itu menjadikan berkobarnya hati (mengundang kemarahan).
ketujuh, menjaga harta suami. jangan sampai dibelanjakan untuk hal-hal yang kurang bermanfaat, dan jangan pula ditasarufkan kepada jalan yang suami tidak mengijinkan.
kedelapan, menjaga hubungan baik dengan keluarga dan famili suami.
kesembilan, jangan mengingkari dan mendurhakakan perintah suami, sebab jika kamu mengingkari perintah suami, hal itu dapat menyempitkan hatinya, artinya membuat suami susah.
kesepuluh, jangan menyiarkan rahasia suami, sebab jika kamu membuka rahasia suami, maka kamu pasti tidak aman dari perbuatan menghianati suami. kemudian berhati-hatilah kamu, jangan sampai bersenang-senang dihadapan suami yang sedang berduka hati. dan janganlah kamu menampakkan kesusahan di hadapan suami yang sedang merasa senang.
Wallahua'lam bis showab....
Surabaya, 26 Desember 2009
diolah dari berbagai sumber
Surabaya, 26 Desember 2009
diolah dari berbagai sumber
No comments:
Post a Comment