Tuesday, May 3, 2016

Donat Mini Tanpa Kentang Tanpa Telur

Asslamualaikum kawans...

Masuk Mei sebenarnya saya masih belum bisa move on dari drama korea hihihi...pas udah mulai rajin trial resep eh musibah datang. HP hang, tablet pun ikutan mati ga bisa di cas :(
Sedikit kelimpungan tapi kemudian Alhamdulillah bisa dapat ganti meski sampai sekarang masih menyesuaikan dengan perbedaan kerapatan warna sehingga saat mengolah foto pun saya sedikit berhati-hati, bahkan harus cek sekali lagi di laptop. Maklum sekarang ini saya lagi doyan sama still life photography. Dan ternyata ga cuma sampai disitu kawans, simcard plus memory card yang isinya ratusan foto pribadi dan food photo plus beberapa episode drama korea yang belum dipindah, raib, ilang kesapu dan masuk tempat pembakaran sampah, duh rasanya pengen nangis bombay. Mana ada drama yang belum ditonton pula :'( :'( :'(

Tapi saya harus move on dunk yah, maka dari itu saya buka blog dan sedikit berbagi resep hasil trial kemaren hari minggu, yaitu donat mini :D.
Eggless donut ini sebenarnya adalah recook dari resep yang di share oleh akun instagram doyanbaking, namun saya recook dengan cetakan mini dan waktu proofing yang saya sesuaikan dengan trial saya agar saya mendapat hasil donat yang empuk menul-menul :D

Resep sudah saya share beberapa waktu lalu di akun instagram saya @indah_ajjah dan di Cookpad dengan id indah_ajjah juga (link disini Cookpad)



Donat Mini Tanpa Kentang Tanpa Telur
Bahan:
  •  260 gr tepung terigu serba guna
  • 25 gr gula pasir
  • 25 gr mentega
  • 1/2 sdt garam
  • 180 ml susu cair hangat
  • 1 sdt ragi instan, saya pakai fermipan
Cara membuat:
  • Campurkan tepung terigu, susu, ragi instan dan gula. Uleni dengan mixer kaki spiral sampai setengah kalis. Jika tak ada mixer menggunakan tangan pun bisa
  • Masukkan garam dan mentega, uleni sampai kalis dan elastis. Tutup dengan kain serbet atau plastik diamkan 30 - 60 menit atau sampai mengembang 2x lipat. Saya kemarin proofing ini sekitar 40 menit
  • Kempeskan adonan dan uleni lagi sekitar 1 menit agar adonan kembali elastis
  • Bentuk donat mini menggunakan tangan, saya kemarin membuat ukuran lingkaran jari telunjuk dan jempol, diamkan selama 20 menit
  • Goreng dengan minyak banyak dan api yang sangat kuecilll dengan sekali balik
  • Beri topping suka-suka
Sebagai catatan, adonan disini setelah dicetak memang kurang mengembang seperti saat proofing pertama, tapi ketika masuk minyak panas akan mengembang 2x lipat maka jangan terlalu banyak memasukkan donat saat menggoreng karena wajan akan penuh dan membuat warna donat tidak merata.

No comments:

Post a Comment