Thursday, April 3, 2014

Resep Sosis Solo Ayam

Assalamualaikum...
Annyeong...
Akhir pekan sudah hampir tiba, selain mempunyai acara diluar bersama keluarga atau teman, barangkali diantara teman-teman ada yang hanya ingin menghabiskan waktu bersama keluarga di rumah? Kalau memang ingin di rumah saja, tentu kita tetap ingin menciptakan suasana akhir pekan yang menyenangkan bukan?  Untuk itu, sambil bercengkerama dan bercanda bersama keluarga, alangkah lebih senangnya kalau kita sajikan cemilan enak dan lezat hasil tangan kita sendiri.

Satu diantara cemilan itu adalah sosis solo ayam yang bisa kita buat sendiri di rumah. Iyes cemilan paporit saya hehe... . Pertama kali yang perlu disiapkan adalah resep dan bahan-bahannya. Bahan sosis solo ayam ini terdiri dari 2 macam yaitu bahan untuk kulit dan bahan untuk isian. Berikut informasi selengkapnya:

SOSIS SOLO
Bahan :
  • 50 gram tepung terigu serba guna
  • 1 butir telur
  • 100 ml santan
  • Garam secukupnya
  • Putih telur dari 1 buah telur (biasanya sih kuningnya saya campur ke bahan kulit biar kulitnya tidak gampang sobek saat diangkat dari wajan) 
  • Minyak untuk olesan (saya ngoles pake tisu biar tidak terlalu banyak menghabiskan minyak) 
  • Minyak untuk menggoreng
Bahan Isi :
  • 150 gram ayam fillet, cincang/giling
  • 1 butir telur
  • 1/2 sdm tepung maizena yang dilarutkan dengan air
Bumbu Untuk Isian :
  • 3 siung bawang putih
  • 4 siung bawang merah
  • Daun bawang secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Merica bubuk secukupnya
  • Gula secukupnya
  • Minyak untuk menumis
Cara Membuat
  • Haluskan bawang merah dan bawang putih, tumis sampai harum
  • Masukkan ayam giling. Aduk dan masak hingga berubah warna. 
  • Tambahkan gula, garam, merica bubuk, telur, tepung maizena dan daun bawang, masak sampai matang. Sisihkan
  • Untuk kulit : kocok telur dan garam secara manual, tambahkan tepung terigu dan santan, aduk hingga halus (tidak ada gumpalan). Jika perlu silahkan dilakukan penyaringan agar mendapat adonan yang lebih halus.
  • Panaskan wajan teflon diatas api kecil. Oleskan sedikit minyak agar tidak lengket. Cetak adonan menjadi bentuk dadar hingga habis.
  • Letakkan dadar di piring, isi dengan ayam giling yang telah matang sebelumnya, gulung, sisihkan.
  • Celupkan gulungan pada putih telur, goreng diatas minyak dengan api kecil.
  • Sajikan hangat dengan cabe hijau

Selamat mencoba ^_^

No comments:

Post a Comment