Tuesday, May 5, 2015

Resep Ceker Ungkep Pedas

Assalamualaikum..
Annyeong...
berikut untuk resep dan cara membuat ceker ungkep pedas

Bahan:
* 1/4 kg ceker ayam, bersihkan dan cuci bersih
* 1 gelas air
* 2 lembar daun jeruk
* 1 batang sereh, geprek
* 1 ruas jari lengkuas, geprek
* 1 sdm minyak goreng  untuk menumis


Bumbu:
* 7 siung bawang merah
* 3 siung bawang putih
* 1 sdt ketumbar
* 5 butir kemiri
* 5 buah cabe merah
* 15 buah cabe rawit
* 1/2 ruas jari jahe
* 1/2 ruas jari kencur
* 1 ruas jari kunyit
* Garam secukupnya
* Gula secukupnya

Cara Membuat:
* Haluskan semua bumbu
* Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum
* Tambahkan lengkuas, daun jeruk dan batang sereh
* Masukkan ceker ayam, aduk rata
* Tambahkan air, aduk rata dan tutup wajan rapat
* Masak hingga air habis, bumbu meresap dan ceker masak,
   jangan terlalu sering diaduk agar bumbu meresap sempurna
* Sajikan dengan nasi hangat


No comments:

Post a Comment