Sunday, September 27, 2015

Nama-Nama Unik di Indonesia

Assalamualaikum...
Annyeong...
Masih ingat gegernya jagat media karena sesorang di Banyuwangi bernama Tuhan? atau juga Saiton di Palembang? yup, nama-nama mereka sempat memicu pro kontra beberapa waktu lalu. Padahal apabila kita mau melek dan lebih openmind sebenarnya masih banyak nama aneh yang ada di Indonesia ini, hanya saja memang tidak terekspos media makanya sepi tentrem adem ayem. Kalau pernah denger, ada loh yang namanya Dono Kasino Indro dan Minal Aidzin wal Faizin, unik kan, ini dibuktikan dengan KTP dan SIMnya. Atau kalau kawans ingat nama anak artis Melly Goeslow pasti juga sedikit aneh kan? namanya "Anakku Lelaki" yang biasa dipanggil Ale.

Nah, selain beberapa nama diatas, memang masih ada koq nama yang unik di negeri ini, diantaranya:
  • BATMAN
Pria kelahiran 12 Agustus 1976 ini bukan ada di Gotham City loh..tapi ada di ds. Ngabul kec.Tahunan kab. Jepara, Jawa Tengah. Pria yang bekerja sebagai tukang pelitur mebel ini awalnya memang tidak menyadari keunikan namanya, hingga pada kelas 1 SD beliau baru paham bahwa Batman adalah nama yang unik. Karena seringnya diejek teman-temannya waktu sekolah, Pak Man (begitu panggilannya, ada juga yang memanggil Bet) sempat minta diganti nama oleh orangtuanya. Namun setelah mengetahui niat dan doa baik orangtuanya, terutama ayahnya yang ngefans berat sama tokoh kartun Batman, lama kelamaan pak Batman ini pasrah dan bisa menerima nama pemberian orangtuanya yang berharap anaknya mampu membela kebenaran seperti halnya si Batman itu kawans. Tidak berhenti disana, pak Batman juga sempat jadi bahan tertawaan pegawai kelurahan saat mengurus KTP, karena tidak percaya kalau nama aslinya adalah Batman. Sampai-sampai beliau ini memanggil kakak dan pak RT loh buat meyakinkan pegawai kelurahan. Ckckckc....habis unik sih hihihi...
  • .
Lain ceritanya sama gadis 15 tahun yang juga tinggal di Jepara ini. Namanya . (iya hanya tanda baca TITIK aja, bukan Titik tulisan). Nama yang singkat dan sangat unik ini diberikan oleh ayahnya Ali Mas'ud dengan harapan agar anaknya itu hidup sampai pada tujuan akhir yang sempurna yaitu titik jika pada suatu kalimat. Gadis asal ds. Sindang Galuh ini sempat protes dan minta ganti nama, namun setelah memahami keinginan orangtuanya akhirnya dia bisa menerima. Namun pada saat ujian kelulusan kelas 6 MI (setara SD), . mengalami kesulitan pendataan karena namanya tidak bisa dideteksi oleh sistem komputer, sehingga mau tidak mau orangtuanya mengganti namanya dengan kata TITIK. Setelah diganti si Titik ini baru menyadari bahwa dia lebih suka nama . daripada Titik karena unik dan tidak ada tandingannya. Iya dunk, nyesel itu ada di akhir, tapi kalau kondisinya gini ya harus pasrah daripada gak bisa ikut ujian sekolah :D
Dan ternyata bukan cuma Titik loh yang namanya aneh. Nama kakaknya juga unik. Namanya N.yes, hanya N saja, maka tak heran jika pada tahun 1995 nama ini masuk rekor MURI sebagai nama terpendek di Indonesia. Ibu Iswati (ibunya Titik dan N) sempat menunjukkan akta lahir mereka juga ketika bapak Ali bercerita bahwa sebenarnya beliau ingin memberi nama anak pertamanya NUN seperti nama surat Al quran, tapi karena pertimbangan lain, akhirnya hanya N saja yang disematkan pada putra pertamanya ini.
  • JAS HUJAN
Hihihi...unik dan agak aneh memang ya nama bapak petani yang satu ini. nama lengkapnya Jas Hujan, biasa dipanggil  pak Jas oleh warga sekitar yang tak banyak tahu nama lengkapnya. Warga ds. Sumberrejo kec. Randu Belatung, Kab. Blora, Jawa Tengah ini tak pernah protes loh kawans dengan namanya. Bahkan beliau ini bersyukur karena namanya beliau tak pernah sakit meski kena hujan berkali-kali. Ampuh kayak mantel betulan tuh buat nangkal hujan hehehe...usut punya usut ternyata pas kelahiran pak Jas ini, hujan deras sedang mengguyur desanya, dan jas hujanlah yang melindungi ibunya hingga sampai pada bidan yang membantu proses kelahiran beliau. Yah, orang jawa kan memang sering gitu ya, ada yang lahir diberi nama pas hari lahirnya seperti Senin, Setu (Sabtu), rebo (Rabu),Kliwon, Pon, Juni, Juli dsb.
  • ANDI GO TO SCHOOL
Yang satu ini mungkin sudah sering denger ya. Pria kelahiran 15 Juni 1986 ini dilahirkan saat candi Borobudur mengalami pemugaran dan banyak turis berkunjung kesana, sehingga orangtuanya menginginkan anaknya memiliki nama yang ada unsur bahasa Inggrisnya. Tak pelak nama kakaknya pun unik, yaitu Happy New Year karena dilahirkan saat tahun baru, dan nama adiknya pun juga unik yaitu Rudi a Good Boy, wiiii....istimewa kan :D
Dan ternyata pak Andi yang merupakan Brigadir yang bertugas di bagian SDM polres Magelang ini akan menurunkan ciri khas nama uniknya ke anak-anaknya loh. Terbukti nama anak pertamanya adalah Virginio Silviro goes to Paradise. Selain harapan, pak Andi ternyata juga menyematkan nama mobil pertamanya sebelum dijual pada anaknya, yaitu mobil Ginio warna silver, lah... :D
Dan karena pak Andi lebih melek bahasa, grammar nama buat anaknya pun sudah dibetulkan dari GO pada namanya menjadi GOES pada nama anaknya. Dan katanya, buat bakal calon nama anaknya yang kedua nanti beliau ini akan menyematkan nama MOTHER LOVER entah di depan, tengah, atau belakang. Hmmm....ada-ada saja ya...

Selain doa, kadang memang anak ini wujud obsesi dan cinta orangtuanya koq hihihi...yah yang kadang suka memberi nama dengan singkatanan nama ayah ibunya atau yang lainnya. Kalau saya nanti apa yah buat si jabang bayi? Meibi singkatan juga tapi bukan dari nama saya dan suami tapiii.....mohon doanya ya agar semua lancar :)


diolah dari :  Lain Cerita TVOne 27 Sept 2015

No comments:

Post a Comment